Punya
hobi menari sekaligus ingin ikut melestarikan kebudayaan bangsa? Coba saja ikut
belajar tari tadisional di berbagai sanggar menari di Jakarta!
Indonesia
memiliki kekayaan budaya yang beraneka ragam. Salah satunya adalah tari
tradisional rakyat yang merupakan representasi nilai-nilai luhur setiap daerah.
Sayang, tarian tradisional saat ini semakin sering ditinggalkan karena banyak
yang menganggap ketinggalan zaman dan kuno. Generasi muda biasanya lebih
mengenal tarian modern atau tarian yang berbau western. Padahal, bangsa yang maju adalah bangsa yang menghargai
kebudayaannya. Salah satu cara melestarikan dan menghargai kebudayaan bangsa
adalah dengan ikut mempelajari tarian tradisional yang banyak macamnya. Sebut
saja tari Saman Meuseukat dari Aceh, tari Kecak dan tari Legong dari Bali, tari
Topeng dan tari Yapong dari Betawi, Reog Ponorogo dari Jawa Timur, tari Piring
dari Sumatera Barat dan masih banyak lagi tarian daerah lainnya.
Di
Jakarta, ada sejumlah tempat yang khusus dibangun untuk melestarikan
nilai-nilai budaya bangsa. Salah satunya adalah Kampoeng Betawi Setu Babakan.
Selain sebagai tempat rekreasi, tempat ini juga menyelenggarakan kursus tari
Betawi seperti tari Sirih Kuning, Topeng, Ganjen, Ngarojeng dan Akang Haji. Ada
juga Sanggar Ayodya Pala yang banyak melahirkan penari professional dan pekerja
seni. Belum terlambat kok buat kamu yang ingin melestarikan kebudayaan bangsa
dengan belajar tari tradisional!
Kalau
kamu berminat, kamu bisa kunjungi tempat-tempat kursus berikut ini:
Sanggar Tari Taruna
Mekar
Komp.
Perumahan Bumi Sawangan Indah, Pengasinan-Sawangan. Telepon: 021-93191961
Sanggar Tari dan Musik Nayak
Anjungan
Irian Jaya, Taman Mini Indonesia Indah. Telepon: 021-8409393


No comments:
Post a Comment
hanya 5% komentar yang akan dimuat. Biasanya sih komentar cerdas. Jadi jangan sia-siakan waktu kamu hanya untuk nyepam