Jakarta Fair 2013


Jakarta Fair atau Pekan Raya Jakarta kini kembali hadir di tahun 2013 yang diselenggarakan mulai dari 6 Juni hingga 7 Juli 2013. Acara yang rutin diadakan setiap setiap setahun sekali ini dianggap tidak lagi bersahabat bagi dompet masyarakat kecil. Masalahnya adalah harga tiket yang dipatok cukup mahal dibandingkan tahun-tahun sebelumnya, yaitu sebesar Rp 25.000,- setiap Senin-Jumat dan Rp 30.000,- untuk akhir pekan. Belum lagi dengan biaya parkir yang sebesar Rp 20.000,- untuk mobil dan Rp 10.000,- untuk sepeda motor.
            Esensinya, Jakarta Fair merupakan ajang tahunan di Jakarta yang diselenggarakan guna mengisi rangkain acara HUT Kota Jakarta. Sayangnya, kini acara ini lebih banyak memperlihatkan sisi komersilnya. Hal ini bisa dilihat dari lebih banyaknya pengisi stand dari usaha menengah ke atas dan sponsor besar lainnya dibandingkan dengan usaha kecil menengah. Ditambah lagi dengan mahalnya harga barang-barang yang dijual di Jakarta Fair yang terkadang lebih mahal bila dibandingkan dengan biasanya. Kekecewaan lainnya adalah minimnya penyelenggara yang mengangkat budaya dan seni khas Jakarta. Seharusnya Jakarta Fair menjadi wadah masyarakat Jakarta untuk mengenal lebih dekat dengan budaya aslinya.
            Pemerintah DKI Jakarta mencanangkan bahwa untuk Jakarta Fair berikutnya akan diselenggarakan di Monas bukan di Kemayoran. Pemerintah bahkan menyatakan rencana mereka untuk menggratiskan biaya masuk Jakarta Fair di Monas agar masyarakat Jakarta dari semua kalangan bisa menikmati pesta rakyatnya Jakarta. Semoga saja hal ini bisa terealisasikan tahun depan.

            Bagi Anda yang berminat mengunjungi Jakarta Fair, acara ini dibuka mulai pukul 15.30 hingga 22.00 WIB (Senin-Kamis), pukul 15.30 hingga 23.00 WIB (Jumat) dan pukul 10.00 hingga 23.00 WIB (Sabtu-Minggu). Harga tiket untuk hari Senin-Jumat Rp 25 ribu, sedangkan hari Sabtu-Minggu serta hari libur Rp 30 ribu.

No comments:

Post a Comment

hanya 5% komentar yang akan dimuat. Biasanya sih komentar cerdas. Jadi jangan sia-siakan waktu kamu hanya untuk nyepam